Perenungan Pribadi Slamet Priyanto

Perenungan Pribadi:

               "Nawa Cita"

     Nawa=sembilan, nawa cita=sembilan agenda prioritas pasangan Jokowi-JK. Sembilan Program ini digagas untuk menunjukkan prioritas jalan perubahan menuju Indonesia yang berdaulat secara politik, serta mandiri dalam bidang ekonomi dan berkepribadian dalam kebudayaan. Inilah 'nawa cita' itu:

1. Menghadirkan kembali negara untuk melindungi segenap bangsa dan memberikan rasa aman

2. Membuat pemerintah tidak absen dengan membangun tata kelola pemerintahan yang bersih, efektif, demokratis, dan terpercaya

3. Membangun Indonesia dari pinggiran dengan memperkuat daerah dan desa dalam kerangka negara kesatuan

4. Menolak negara lemah dengan melakukan reformasi sistem dan penegakan hukum yang bebas korupsi, bermartabat, dan terpercaya

5.Meningkatkan kualitas hidup manusia Indonesia melalui peningkatan kualitas pendidikan dan pelatihan dengan program "Indonesia Pintar"

6. Meningkatkan produktivitas rakyat dan daya saing di pasar internasional

7. Mewujudkan kemandirian ekonomi dengan menggerakkan sektor-sektor strategis ekonomi domestik

8. Melakukan revolusi karakter bangsa melalui kebijakan penataan kembali kurikulum pendidikan nasional

9. Memperteguh kebhinnekaan dan memperkuat restorasi sosial Indonesia

     Pemerintah butuh dukungan doa dan kepercayaan kita. Penulis Amsal (28:20b) (TB) berkata: "Orang yang dapat dipercaya mendapat banyak berkat." (JAWA94): "Wong sing jujur uripĂ© binerkahan,".

     DOA: "BAPA Sorgawi, kami bersyukur atas anugerahMU berupa bangsa dan negara Indonesia. Kiranya berkatMU di dalam nama Tuhan Yesus Kristus tercurah atas program2 pemerintah NKRI, amin"

     Selamat dan semangat menjadi warga negara yang baik, Jesus Christ bless u (sp)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kriman Sahabat Terang Bagi Kota

Kiriman Dari Sahabat Terang Bagi Kota: A.Wirahana.Spdk.Mth