perenungan pribadi Slamet Priyanto
Perenungan Pribadi: "Merdeka!" Ir. Soekarno sebagai presiden pertama NKRI berkata: 'bangsa yang besar ialah bangsa yang menghargai jasa para pahlawannya'. Orang-orang di balik layar, tidak harus orang ternama, tetapi orang-orang kecil yang punya andil besar dalam ikut serta mengukir sejarah merdekanya NKRI. Mereka perlu kita kenang dan kita berikan penghargaan sebagai 'pahlawan kesuma bangsa'. Bung Karno, begitu sebutan buat sang proklamator negeri ini bilang: 'jas merah' (jangan sekali-kali melupakan sejarah). Detik-detik menjelang kemerdekaan RI 17 Agustus 1945, Rengasdengklok ternyata menyimpan sejuta kenangan terukirnya kemerdekaan negeri ini: 'ada tempat terciptanya naskah Proklamasi, ada orang yang gubugnya direlakan jadi tempat sang proklamator dkk tinggal bermalam pada tanggal 16-8-1945'. Nama orang itu Djiaw Kie Siong warga Tionghoa l...